Mata Pelajaran Mulok peserta didik kelas III SDN 77 Niu Kota BimaPraktek Membuat Puding Ungu

Pembelajaran mapel Mulok pada hari ini, Selasa (22/10/24) melaksanakan praktek boga memasak makanan dengan tema Makanan Tradisonal yang dimodifikasi. Ibu Fatimah, S.Pd selaku guru Mulok kelas III SDN 77 Niu Kota Bima menjelaskan pembelajaran mulok baik teori dan tata cara prakteknya. Materi yang telah dipraktekan meliputi pengolahan makanan dari bahan tradisional yang dikreasikan atau dimodifikasi. jajanan yang dibuat oleh kelas III adalah membuat puding Dari Ubi Ungu.

Para peserta didik menunjukkan semangat dan antusiasme yang tinggi dalam mengikuti praktik ini. Mereka bekerja keras untuk mencapai hasil terbaik dan menghadirkan makanan yang lezat dan autentik. Selain itu, mereka juga belajar tentang pentingnya kebersihan, kerapihan, dan kreativitas dalam proses memasak.

Setelah selesai, makanan yang telah disiapkan oleh para siswa dinikmati bersama oleh seluruh siswa kelas III dan guru-guru. Ini menjadi momen yang menyenangkan dan membanggakan bagi para siswa karena mereka berhasil menunjukkan kemampuan dan prestasi mereka dalam memasak.